"Sejarah Atau Cinta?"

 

"Sejarah Atau Cinta?"

oleh Yulia Sutjahjono


(Courtesy Pinterest)


Pejamkan matamu

Rasuki malam ini dengan sensasi rembulan

Bukalah matamu

Tataplah bayangan didepanmu oleh biasan cahaya anggun

Ada apa disana?

Berefleksi akan kejamnya dunia yang menuntutmu

Terbangun sampai larut malam hingga terbitnya lagi sang surya

 

Jalan ini telah ku tempuh beberapa mil panjangnya

Belum dapat aku temukan apapun disini

Belum waktunya atau belum cukup umurku menyajikannya dalam sebuah keanggunan?

Berkutat dengan ribuan lembar kulit pohon setiap detiknya

Agar tetap bertahan aku disini

 

Cinta menenggelamkan segalanya

Sebuah pertanyaan

Sebuah cintakah?

Tak dapat disimpulkan betapa rumitnya aku dihantui makna itu

Aku hanya ingin menikmati sebuah prestasi yang jelas menuntunku

Dalam sebuah rekaman sejarah berdurasi sangat panjang

Hingga tak cukup hanya dihabiskan oleh sekotak jagung dan segelas soda

 

Sejarah menyaksikan segalanya

Segala bentuk ketegaran hati agar mau menerima segala nasib ini

Agar menjadi kuat apabila tidak disentuh rasa kasih

Sebelum waktunya, tak ada yang tidak indah

Karena sejarah tahu kemana kau akan berlari

Karena ia tahu apa yang akan kau patri nanti

 

Kepada sang cinta, aku tak perlu rasa kasih ilusi belaka

Kepada sang sejarah, tuntunlah aku dalam prestasi tak berekayasa

Agar tak sia-sia aku disini

Menghadapi segala mulut-mulut bersua

Aku hanya tuli ketika itu terjadi

Karena aku akan membutuhkan sebuah prestasi

Untuk membuktikan aku ada disini

Mencetaknya dalam sebuah ringkasan sejarah tanpa iri hati

Menerjunkannya dalam sebuah cinta bergravitasi

YS 7/5/2013

 

Comments

Popular posts from this blog

Kumpulan Cerita Bersambung : DOUBLE YU - SEASON 1 (karya Yulia Sutjahjono)

"Langkah-Langkah Menjadi Volunteer (Relawan)" Part 2

Langkah-Langkah Menjadi Volunteer (Relawan) Part 1